Belati Blog.com

Informasi Mengenai Berita Islami, Teknologi, Kesehatan, dan Info Terkini

Friday, August 8, 2014

Membangun Rumah Minimalis Dua Lantai Lebih Mengutungkan

Membangun Rumah Minimalis Dua Lantai ,Semakin padatnya pemukiman di perkotaan menjadikan lahan yang tersedia untuk membangun rumah sangat sulit, sekalipun ada pasti harganya sangat tinggi. Hal seperti ini tentunya menjadi penghambat bagi mereka yang ingin membangun rumah berukuran luas. Tapi tidak perlu berkecil hati karena ada alternatif lain untuk mendapatkan rumah berukuran besar tanpa harus tergantung pada lahan terbatas yang tersedia.

Rumah Minimalis Dua Lantai

Alternatif tersebut adalah membangun rumah minimalis dengan model dua lantai. Banyak yang berpendapat kalau rumah dua lantai merupakan rumah yang mahal dan membutuhkan biaya sama seperti membangun dua buah rumah. Hal tersebut tentunya tidak seluruhnya benar karena jika anda mampu menekan biaya dan mengalokasikannya pada hal hal yang penting saja pasti tidak akan membengkakan biaya. Salah satu solusinya adalah dengan membangun rumah minimalis dua lantai yang memiliki model simple dan minim ornamen namun terlihat sangat modis dan modern.


    Keuntungan yang akan anda dapatkan ketika membangun rumah minimalis dua lantai ini adalah :

•    Memiliki Ruangan Lebih Banyak
Tidak dapat dipungkiri lagi jika anda membangun rumah dua lantai ini akan memiliki jumlah ruangan yang banyak. Itu artinya anda akan mendapatkan ruangan dua kali lipat dari rumah satu lantai. Dengan adanya ruangan yang banyak maka akan menjadikan anda bebas menentukan ruangan di setiap lantai. Bahkan anda dapat membendakan antar ruangan ini menjadi dua bagian. Lantai dua bisa dijadikan sebagai lantai pribadi atau khusus pemilik rumah, sedangkan lantai pertama dijadikan lantai publik bahkan dapat dijadikan sebagai area bisnis.

•    Tampilan Rumah Lebih Megah

Ketika anda membangun rumah dengan gaya dua lantai, anda akan mendapatkan rumah yang megah sekalipun anda membangunnya pada lahan yang terbatas. Hal tersebut dapat disempurnakan dengan penempatan sirkulasi yang tepat dan teknik tata ruang atau dekorasi yang lebih akurat. Apalagi rumah yang dibangun merupakan rumah minimalis sehingga kesan lebih luas akan mampu menciptakan nuansa yang lebih megah.

•    Biaya Dapat Lebih Ditekan
Salah satu alasan kenapa banyak masyarakat saat ini lebih memilih konsep rumah minimalis, karena biaya untuk membuat rumah model seperti ini relatif lebih murah dibandingkan anda membangun rumah konsep yang lain. Walaupun biaya pembangunannya lebih murah, tidak menjadikan model rumah ini seadanya karena hasil yang ditampilkan oleh rumah bergaya minimalis ini sangat mewah dan cenderung memberikan kesan yang lebih modern apalagi jika rumah minimalis tersebut merupakan rumah dua lantai.

Masih banyak lagi keuntungan lain jika dianalisa lebih mendetail, tapi hal hal diatas akan mampu mewakili keuntungan saat anda membangun rumah dua lantai bergaya minimalis.

Cari tahu tentang desain rumah type 60 dua lanta


Membangun Rumah Minimalis Dua Lantai Lebih Mengutungkan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments:

Post a Comment