Belati Blog.com

Informasi Mengenai Berita Islami, Teknologi, Kesehatan, dan Info Terkini

Tuesday, October 21, 2014

Cara Transfer Pulsa Simpati Dengan Mudah

Cara Transfer Pulsa Simpati Dengan Mudah
Cara transfer pulsa simpati, sebenarnya cukup mudah dan tidak terlalu ribet sebagaimana akan belati jelaskan di bawah nanti, pada situs telkomsel dijelaskan tentang tujuan utama adanya fitur transfer pulsa telkomsel, di antaranya dikatakan bahwa tatkala seseorang di antara keluarga atau kolega kita membutuhkan pulsa dikarenakan pulsanya telah habis atau jumlah pulsanya sedang kritis dan tidak mampu melakukan komunikasi serta pembelian pulsa tidak bisa dilakukan karena satu dan lain hal, maka sangat dibutuhkan fitur transfer pulsa ini.
Transfer Pulsa Simpati Hanya Kepada Sesama Telkomsel
Sebagaimana operator-operator lainnya, fasilitas transfer pulsa ini dibatasi hanya kepada pemakai nomer dari operator yang sama, begitu pula fasilitas transfer pulsa pada kartu simpati hanya bisa dilakukan kepada nomer-nomer telkomsel lainnya seperti kartu AS dan kartu Halo, untuk transfer ke nomer dari perusahaan lain maka tidak bisa dilakukan.
Aturan yang diterapkan oleh telkomsel dalam masalah transfer pulsa ini adalah sebagai berikut:
  • Setiap proses transfer pulsa simpati atau merk yang lainnya ke nomer telkomsel lainnya akan dikenakan biaya Rp.800,00
  • Transfer hanya bisa dilakukan dengan jumlah minimal saldo Rp.5000,00
Sebagai ilustrasi dan contoh, jika anda mempunyai pulsa simpati sebanyak Rp.5700,00 maka transfer tidak bisa dilakukan, karena jumlah biaya transfer yang Rp.800,00 tidak terpenuhi, jadi minimal pulsa yang harus ada pada handphone anda adalah Rp.5800,00.
Sebelum melakukan proses transfer pulsa anda harus memastikan bahwa penerima pulsa kartunya dalam keadaan aktif, minimal ia dalam masa tenggang, begitu pula pengirim pulsa atau yang melakukan transfer pulsa kartunya dalam keadaan aktif.
2 Cara Melakukan Transfer
Cara yang pertama transfer pulsa dengan memakai SMS
Ketikkan isi SMS dengan menulis TPULSA (taruhkan spasi) tulis nominal yang akan ditransfer, setelah itu segera anda kirim ke no tujuan di mana anda akan mentransfer pulsa kepadanya, sebagai contoh:
TPULSA 5000------->Kirim ke nomer tujuan transfer.
Cara kedua transfer pulsa dengan sistem panggilan langsung
Cara ini bisa dikatakan sangat praktis dan mudah, ketikkan angka 858 disertai dengan tanda bintang dikanan dan kirinya ketikkan nomer tujuan diakhiri tanda bintang kemudian ketikkan jumlah nominal pulsa yang mau ditransfer lalu lakukan dial atau panggilan. Contoh:
*858*085215275457*5000#
085215275457 adalah nomer tujuan transfer
5000 adalah jumlah nominal pulsa yang akan ditransfer
Demikianlah tutorial cara transfer pulsa simpati dan semoga bermanfaat.

Cara Transfer Pulsa Simpati Dengan Mudah Rating: 4.5 Diposkan Oleh: ehwah

0 comments:

Post a Comment