Belati Blog.com

Informasi Mengenai Berita Islami, Teknologi, Kesehatan, dan Info Terkini

Friday, June 19, 2015

Bela Ibu Angkat Angeline, Hotma Tebar Ancaman

Setelah resmi ditunjuk sebagai pengacara Margreith mantan ibu angkat Angeline yang tewas mengenaskan Hotma Sitompul bergerak cepat dengan mengeluarkan pernyataan yang berbau ancaman, tidak tanggung-tanggung mulai dari anggota DPR sampai menteri jadi sasaran ancaman Hotma. Baca Juga : Pengakuan Terbaru Agus, Margreith-lah yang Membunuh Angeline
Bela Ibu Angkat Angeline, Hotma Tebar Ancaman
Hotma Sitompul (foto by: Tempo)

“Semua pernyataan yang memojokkan klien saya (Margreith) akan saya pilih, karena semua itu tidaklah benar.” Ujar Hotma pada Kamis, 17/06/2015, dalam hal ini termasuk juga apa yang telah dilontarkan oleh Akbar Faishal salah seorang anggota DPR-RI yang sempat menemui Agustinus Tae satu-satunya tersangka yang resmi ditetapkan polisi sebagai tersangka kasus pembunuhan Angeline, saat itu Faishal mengatakan bahwa sebenarnya Agus akan diberikan uang tunai sebanyak Rp. 2 Milyar oleh Margreith jika ia bersedia tutup mulut.

Hotma mengatakan bahwa hal itu tidaklah benar, ia sudah mengkonfirmasi sendiri kepada Margreith kliennya, bahkan Hotma balik bertanya, atas dasar apa salah seorang anggota DPR menemui seorang tersangka kasus pembunuhan, iapun mengancam akan membawa hal ini ke dewan kehormatan DPR, “Saya akan sampaikan keberatan kepada dewan kehormatan DPR-RI.” ujar Hotma.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya bahwa satu-satunya tersangka yang resmi ditetapkan oleh pihak kepolisian terkait kasus pembunuhan Angeline adalah Agustinus Tae yang merupakan mantan pembantu rumah tangga di rumah Margreith, Agus sempat mengatakan bahwa ia membunuh Angeline karena disuruh oleh Margreith mantan majikannya. Baca Juga : Ini Cerita Bidan yang Menangani Kelahiran Angeline

Selain Akbar Faishal, Hotma Sitompul juga mempermasalahkan apa yang disampaikan oleh ketua Komnas Perlindungan Anak Arist Merdeka Sirait terkait proses pengadopsian mendiang Angeline yang dianggap illegal, menurut Hotma pernyataan yang dikeluarkan Arist terkait legalitas pengadopsian Angeline hanya bersifat ingin menjatuhkan kliennya (Margreith) dan itu tidak benar adanya.

Sementara itu menurut Hotma ia juga mempertanyakan perihal berita penolakan Margerith saat dikunjungi oleh dua orang menteri yaitu Yuddy Crisnandi (menteri pendayagunaan aparatur negara dan reformasi birokrasi) serta menteri pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak Yohanna Yambise, Hotma mengatakan bahwa tidak benar kliennya menolak kunjungan dua menteri itu.

Saat Yuddy mau berkunjung menurut Hotma yang jadi masalah adalah tidak ada pemberitahuan kepada pihak keluarga kliennya terkait kunjungan itu begitu pula kebetulan ketika itu Margreith sedang sakit sedangkan anaknya satupun tidak ada yang di rumah, menurut Hotma alasan kedatangan menteri untuk memberikan dukungan moral terhadap keluarga atas kabar menghilangnya Angeline ketika itu justru salah kaprah, memberikan dukungan moral bukan dengan cara seperti itu, cara seperti itu justru menambah masalah keluarga.

Pernyataan mengejutkan yang dikeluarkan Hotma Sitompul ini nampak kontras dengan sikap pasif yang ditunjukkan oleh pengacara Margreith sebelumnya, bahkan mantan pengacara Margreith Bernadin sempat mengundurkan diri sebagai pengacara Margreith, ia berdalih bahwa ia berbeda prinsip dengan mantan ibu angkat Angeline itu, begitu pula halnya dengan Ali Sadikin yang ditunjuk kepolisian menggantikan Bernadin nampak pasif memberikan komentar terkait keterlibatan Margreith dalam pembunuhan Angeline. Baca Juga : Ini Sebabnya Angeline Dibunuh

Bela Ibu Angkat Angeline, Hotma Tebar Ancaman Rating: 4.5 Diposkan Oleh: ehwah

0 comments:

Post a Comment